Loading...

Cara Mudah Membuat Tauge / Toge di Rumah

Sponsored Links
.
Loading...

Apakah anda salah satu pencinta toge ? nah bagi anda yang hobi makan toge ada baik nya kita buat sendiri yuk sayuran ini biar lebih sehat, Caranyapun sangatlah mudah, dan cepat, karena hari ke 5 tauge sudah bisa dipanen.

Untuk membuat Tauge yang bagus, tanpa buntut alias akar, bahkan tanpa tudung hijau atau kulit kacang hijaunya. Tutorialnya sbb: :


Hari ke 1 Menyiapkan kacang hijaunya
- Cuci bersih kacang hijau
- Rendam selama 24 jam

Hari ke 2 Menyemai kacang hijau susun 3 lapis

Ikuti step by stepnya (ada gambar penjelasannya)


1. Siapkan wadah berlubang-lubang dan wadah penampung tetesan air.


2. Alasi dengan kain flanel, kalau tidak ada kain flanel boleh kain putih biasa.


3. Alasi lagi dengan kain strimin atau kasa nyamuk.




4. Tuang kacang hijau yang sudah direndam keatasnya, lalu ratakan.
5. Tutupi dengan kain putih yang basah


Lapis ke 2
1. Lapisi lagi dengan kain strimin
2. Tuang kacang hijau dan ratakan.
3. Tutupi dengan kain putih yang basah

Lapisi ke 3
1. Lapisi dengan kain strimin lagi
2. Tuang kacang hijau dan ratakan
3. Tutupi dengan kain putih basah lagi untuk terakhir.

Lalu simpan ditempat gelap supaya terhindar matahari dan cahaya.
Jadi bisa dimasukkan kedalam box, tutup, dan kalau tutupnya agak transparant perlu tutupi lagi dengan kain hitam.


Usahakan benar-benar ditaruh ditempat yang tertutup dan gelap



Kalau tutup box cenderung masih transparant, tutupi lagi diatasnya dengan kain atau plastik hitam




Hari ke 3 Menyiram semaian
- Kita hanya tinggal menyiram saja semaian dari biji kacang hijaunya.
- Disiram dengan air biasa yang bersih sebanyak 3 atau 4x sehari atau tiap 6 jam sekali
- Siram diatas kainnya yang paling atas saja. Tanpa membuka kainnya.
- Kalau sudah selesai. Tutup lagi dan simpan lagi. 
- Air yang turun kebawah kalau banyak bisa dibuang, 
. agar semaian tidak terendam air, tapi karena sudah ada bak penampung air siraman, jadi biarkan saja

Hari ke 4 Lakukan hal yang sama seperti kemarin (hari ke 3)
Kalau menginginkan Taoge yang pendek, hari ini sudah bisa dipanen.

Hari ke 5 sudah bisa Panen Taoge Panjang
Mau lebih panjang lagi ya tambah sehari lagi.

CATATAN :
- Dalam membuat tauge usahakan sebisa mungkin ditaruh ditempat yang gelap atau minim cahaya. Jadi tutup kain paling atas boleh 2 lapis. 

- Dengan menggunakan alas kain flanel hasilnya akan lebih baik daripada pakai kain biasa. Jadi pakai flanel sebagai alas sebelum strimin dan juga pakai flanel sebagai tutup untuk lapis ke 2 dan ke 3

Cara membuang akar dan kulit hijaunya :

1. Angkat lembaran tauge yang dari strimin, seperti lembaran karpet
Lalu taruh diatas wadah dan gunting tauge nya, atau kalau pakai kain kasa nyamuk yang kaku, taugenya bisa dipotong. Jadi ekor atau buntutnya tetep nempel di kain strimin yg bolong-bolong 

2. Untuk membuang kulit hijaunya, rendam tauge dalam wadah besar dan kulit hijau akan berkumpul dan mengapung diatasnya. Bisa juga dengan sedikit diaduk-aduk taugenya supaya kulit hijaunya naik keatas dan bisa disingkirkan (dibuang). 

3.Tiriskan tauge dan angin-anginkan, sesudah diangkat

Semoga cara ini bisa berguna bagi yang mau membuat Toge sendiri di rumah bisa lagsung di coba...
Sponsored Links
Loading...
loading...
Flag Counter