Sponsored Links
Loading...
Mawar rainbow atau biasa disebut juga dengan mawar pelangi ini memang menjadi primadona para penggemar tanaman hias karena mawar rainbow memiliki perpaduan warna yang sangat indah seperti pelangi. Mawar rainbow ini merupakan hasil persilangan dari aneka warna mawar dan ditemukan oleh seorang ahli dari Belanda bernama Van de Werken.
Dalam menanam benih mawar rainbow ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Untuk media tanam yang dibutuhkan dalam penanaman benih dari mawar rainbow atau mawar pelangi ini berupa tanah berhumus serta pengairan yang cukup baik. Bunga mawar ini cenderung tumbuh kurang subur jika ditanam pada media yang terlalu berpasir dan juga terlalu gembur. Selain itu perhatikan juga sinar matahari yang masuk karena tanaman ini akan tumbuh subur dan rajin berbunga jika mendapatkan sinar matahari yang cukup. Pemangkasan secara berkala juga perlu dilakukan agar muncul tunas baru dan rajin berbunga.
Proses penanaman benih mawar rainbow merupakan hal yang sangat penting karena dapat menentukan apakan tanaman mawar tersebut tumbuh dengan baik atau tidak. Dalam proses penanamannya juga banyak hal yang harus diperhatikan supaya benih mawar yang ditanam dapat tumbuh dengan baik.
Cara Menanam / Menyemai Bunga Mawar rainbow :
- Sebelum mananam benih mawar, rendam dahulu biji mawar di air murni (bisa digunakan air minum kemasan) selama 24 jam
- Tempatkan biji mawar sedalam kurang lebih 1/2 inchi (kira-kira 1,5cm) di media tanam. Kita bisa gunakan pot kecil yang ada lubang drainasenya, dan jangan pernah menaruh tatakan air dibawahnya (tatakan yang biasanya berbentuk seperti piring, yang kita taruh dibawah pot)
- Taburi biji mawar sedikit, dengan Rootone Root Starter atau Fungisida Captan 50%, kemudian tutup kembali biji mawar tersebut dengan campuran media tanam yang sudah dijelaskan diatas. Cara ini berfungsi untuk mengurangi kemungkinan akan kelembaban yang berlebihan, yang biasanya di huni oleh penyakit yang menyerang benih muda.
- Siram biji mawar yang telah kita tanam dengan menggunakan sprayer, sampai basah
- Letakkan pot tersebut diluar, di area yang terkena sinar matahari secara langsung (sedikit dan tidak berlebihan). Tetap harus sirami tanaman, dan pertahankan jangan sampai pot kekeringan.
- Sekitar 6 minggu kemudian, biji mawar akan mulai berkecambah. Ketika cuaca menjadi terlalu hangat, atau bahkan panas, biji mawar akan berhenti berkecambah.
- Ketika tanaman mawar sudah tumbuh dengan tinggi sekitar 3-4 inchi (kisaran 7,5cm sampai 10cm), kita bisa memindah ke pot yang lebih besar.
Langkah berikutnya dalam menaman benih mawar rainbow yaitu pemindahan ke polybag atau pot yang lebih besar yaitu dengan menyiram media dalam polybag yang berisi benih mawar hingga terasa cukup basah. Kemudian angkat polybag dan balikkan posisinya sambil ditekuk bagian dasarnya supaya benih mawar tersebut terlepas dari polybag bersama dengan tanah dan akar-akarnya. Setelah itu tanam benih mawar ke dalam lubang tanam yang telah disiapkan dengan posisi benih mawar berada tepat pada bagian tengah lubang tanam lalu pendam sampai penuh sambil dipadatkan dengan pelan agar posisi benih mawar tidak bergeser. Langkah yang terakhir yaitu dengan menyiram tanah disekeliling perakaran tanaman mawar sampai cukup basah sehingga nantinya benih mawar akan segar dan juga tumbuh tanpa melalui proses pelayuan terlebih dahulu.
https://fiorelshop.wordpress.com/2015/01/04/mawar-pelangi-atau-mawar-rainbow/
Sponsored Links
Loading...
loading...