Loading...

Cara Budidaya dan Khasiat Tanaman Anggur Batang (Buah Jaboticaba)

Sponsored Links
.
Loading...
Buah Jaboticaba merupakan tanaman yang berasal dari Negara Brasilia, dimana buah ini juga memiliki cita rasa yang berbeda-beda saat masih muda, rasanya bisa menyerupai  jambu biji, leci, manggis, markisa, akan tetapi kalau sudah tua buah Jaboticaba akan memiliki cita rasa manis dan segar.
Penampilan buah jaboticaba (Myciaria cauliflora) tampak seperti buah gowok (Syzigium polycephalum) yang sudah termasuk tanaman langka itu. Tanaman yang berasal dari Brazil, buah berasa manis agak pedas karena bagian kulit mengandung tannin yang tinggi. Daun kecil-kecil dan rajin berbuah sehingga cocok dijadikan bakalan bonsai berbuah. Nah, Anda berminat mengkoleksinya?
Sosok tanaman jaboticaba berupa pohon pendek setinggi 4 meter, berbatang tegak, daun-daun berukuran kecil. Buah muncul dari sekujur batang tanaman. Awalnya, bagian tertentu dari batang atau cabang mengalami pembengkakan, selanjutnya muncul bunga dari bagian bengkak tersebut. Kemunculan bunga satu dengan bunga lain saling berdekatan. Setelah 5-7 minggu kemudian, bunga akan berkembang menjadi buah tanpa perlu ada proses penyerbukan (bersifat partenokarpi). Tiap titik kemunculan buah bisa terdiri dari 3-4 butir.

Buah jaboticaba berukuran 2,3-4 cm. Kulit buah berwarna ungu gelap dan mengkilap. Bagian daging buah berwarna bening dan berteksur layaknya daging buah lengkeng. Di bagian tengah buah terdapat biji sebanyak 1-3 butir berbentuk pipih. Buah ini bisa dikonsumsi segar. 

Tanaman ini memang tanaman subtropika yang pertumbuhannya lambat. Bila tanaman dari hasil perbanyakan biji, ia akan mulai berbuah pada umur 8-10 tahun. Namun, bisa direkayasa dengan perlakuan tertentu sehingga bisa berbuah pada umur 3-6 tahun. Tanaman yang tumbuh di daerah subtropis akan berbuah sebanyak 2-3 kali. Bila ditanam di daerah tropis malah akan meningkat menjadi 5 kali dalam setahun.
Syarat Tumbuh:
Buah Jaboticaba ini bisa tumbuh dan berkembang pada daerah yang memiliki ketinggian 0-1000m dpl. Tanaman ini juga memerlukan cahaya matahari yang cukup, untuk jenis tanah tanaman ini hidup di tanah yang gembur dengan pH antara 5,5-6,5.
Pedoman Budidaya:
Tanaman Jaboticaba memiliki Biji polymbryonic dan menghasilkan tanaman baru dekat dengan tanaman induknya. Tunas akan muncul setelah satu bulan.
Pedoman Budidaya
Berbiji polyembryonic, menghasilkan tanaman baru dekat dengan tanaman induk. Biji akan tumbuh menjadi tunas baru setelah 1 bulan. Media tanam berupa 2 bagian pasir kasar dan 1 bagian kompos. Saat penanaman jaboticaba, akar paling atas sebaiknya 2-3 inchi diatas tanah untuk memperbaiki system drainase. Jaboticaba dapat juga diperbanyak secara stek. Jaboticaba stek akan berbuah dalam waktu 3 tahun sedangkan dari biji baru bisa berbuah setelah 8-15 tahun.
Khasiat Buah Jaboticaba:



Kabartani.com-Gambar Buah Jaboticaba


  • Rebusan kulit buah Jaboticaba yang telah kering dapat digunakan untuk mengobati asma dan diare, serta obat kumur untuk penderita radang.
  • Antioksida yang tinggi pada buah Jaboticaba bisa mencegah terjadinya kanker.
  • Buah Jaboticaba sering dibuat minuman anggur tanpa alkohol
Sumber : dari Berbagai sumber
Sponsored Links
Loading...
loading...
Flag Counter